kampung cisitu

SELAMAT DATANG DI BLOG CISITU

Jika kematian datang, siapa yang lebih dahulu ?

Jika istrimu meninggal lebih dulu.

Kau telusuri akun sosial media istrimu, Kau baca keluh kesah atau cerita keseharian yang ia tulis disana Sambil membayangkan yang hari itu ia alami, Kau pikirkan status-status sindiran darinya Tanpa bisa bertanya lagi itu  itujukan untukmu atau orang lain.

Kau buka aplikasi belanja miliknya, Melihat rentetan barang yang memenuhi keranjangnya Berharap kau diberi kesempatan lagi untuk bisa membelikan barang impiannya.

Kau akan termenung sendirian Tak ada lagi ocehan rutin dari mulutnya Tak ada lagi makanan dengan rasa yang sama sesuai racikan tangan miliknya Air mata jatuh dipelupuk matamu Kau kehilangan separuh jiwamu Kehilangan sebagian dari hidupmu.

Berpikir : Andai tahu akan sesingkat ini Mati-matian bahagiakan dirinya Sebelum ia dijemput sang Ilahi


Jika Suamimu meninggal lebih dulu.

Kau pandangi galeri foto di telepon selulermu Mungkin tak banyak foto dirinya disana Karena di tiap tempat dan waktu. Dialah fotografernya.

Kau lihat handuk miliknya Takkan lagi ada yang meminta ambilkan handuk setiap kali ia mandi Takkan lagi ada keluhmu tentang handuk basah yang tak tepat tempat.

Kau pandangi wajah anak-anakmu Ada bagian wajah ayahnya yang melekat disana Entah itu tatapan matanya atau gelak tawanya. Terkadang kebiasaannya pun menurun pada buah hatinya.

Semoga bermanfaat.

Share:

Related Posts:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ditunggu komentarnya sob

Popular Posts

Label

Blog Archive

Recent Posts

  • Penyakit hipertensi atau tekanan darah tinggi
  •  Cisitu update : Penyakit hipertensi atau tekanan darah tinggi, ... read more
  • Khasiat Bawang Putih
  •  Cisitu online : Zat ini lah yang membuat ciri khas pada bau bawang putih. ... read more
  • Jawaban TTS asli ke 2
  •  Inilah jawaban TTS asli ke 2 semoga dapat membantu.Jawaban TTS 2Ibukota ... read more
  • Jawaban TTS Asli 1
  •  Inilah jawaban TTS asli 01 semoga bisa membantu dalam mengisi TTS diwaktu ... read more
  • TTS ASLI level 28
  • Cisitu online : Eka-teki silang adalah obar pelipur lara bagi ... read more
    Recent Posts Widget

    Data Lengkap

    Data Lengkap
    Kampung Cisitu The Best