kampung cisitu

Terimakasih sudah singgah di blog kampung cisitu

Resiko Gorengan Bagi Yang Hamil

Banyak risiko kesehatan yang ditimbulkan akibat sering mengonsumsi gorengan. Contoh, tingginya kolesterol jahat atau Low-density lipoprotein (LDL). Belum lama ini, studi yang diterbitkan jurnal Diabetologia menyebutkan, perempuan hamil yang gemar mengonsumsi gorengan berisiko terserang Diabetes Melitus Gestational.

Diabetes Gestational merupakan sebuah kondisi wanita hamil yang sebelumnya tak memiliki riwayat diabetes, tiba-tiba mengalami kenaikan gula darah saat hamil. Ini terjadi jika wanita mengalami obesitas atau kelebihan lemak saat hamil. Demikian dilansir Time.

Peneliti telah melakukan penelitian terhadap 15 ribu wanita dengan total 21 ribu kehamilan sejak 1991. Hasilnya, terdapat 847 kasus diabetes gestational selama 10 tahun. Hasil tersebut berkaitan erat dengan makanan yang sehari-hari mereka konsumsi.

Masih menurut penelitian, perempuan yang mengonsumsi gorengan 7 kali atau lebih dalam seminggu, memiliki 88 persen kemungkinan menderita diabetes gestational daripada mereka yang tidak mengonsumsinya.

"Makanan yang digoreng, apalagi dengan minyak yang telah berkali-kali digunakan untuk menggoreng, dapat menghasilkan zat kimia merugikan. Contohnya, asam lemak jenuh dan asam lemak trans," ujar peneliti yang tergabung dalam tim investigasi dari The Eunice Kennedy Shriver National Institute of Child and Human Development.

Selain menyebabkan diabetes, makanan yang digoreng juga rentan menciptakan senyawa pemicu peradangan dan kerusakan sel.

Sumber : metrotvnews
Share:

Related Posts:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ditunggu komentarnya sob

Popular Posts

Label

Blog Archive

Recent Posts

  • Sya"ban
  •  Kapan Syaban 2025 Mulai? Berdasar Kalender Hijriah Indonesia Tahun 2025 ... read more
  • Cintamu Bukan Untukmu
  •  Assalamualaikum, selamat datang di tahun 2025, semoga sahabat cisitu blog ... read more
  • Lembaga Tahfidz Qur'an AT-TARTIL
  •  Mengapa Harus LTQ At-Tartil?LTQ At-Tartil merupakan salah satu Lembaga ... read more
  • 3 Bagian kepala wanita yang menjadi dosa
  •  Bagi kaum wanita, bagian kepala merupakan mahkota, namun ternyata bisa ... read more
  • Resep Marinasi Ikan Air Tawar
  •  Marinasi ikan tawar adalah cara mengolah ikan dengan membumbuinya ... read more
    Recent Posts Widget

    Data Lengkap

    Data Lengkap
    Kampung Cisitu The Best