kampung cisitu

  • Pemandangan Situ Zen

    Pemandangan pada masanya, dimana kampung cisitu memiliki tempat wisata seindah ini.

  • Jalan di Kampung Cisitu

    Kampung cisitu terus berbenah, termasuk akses menuju kampung cisitu di perbaharui.

  • Masjid An-nuur

    Foto masjid an-nuur cisitu yang megah.

  • Langit Cisitu

    Pemandangan alam cisitu disaat cuaca cerah.

  • Logo

    Logo terbaru untuk blog dan media sosial.

Terimakasih sudah singgah di blog kampung cisitu

Kreatifitas

Assalamualaikum,  jumpa lagi dengan cisitu blog. Artikel yang akan saya tulis seputar kreatifitas dalam menulis.

Di kutip dari group WA,  ada penulis yang kreatif sangat,  yu langsung kita baca. 

TIKET PERJALANAN MANUSIA

IDENTITAS PENUMPANG

Nama             : Manusia
Tempat Asal  : Tanah
Alamat           : Planet Bumi

KETERANGAN PERJALANAN

Terminal Keberangkatan : Dunia

Transit  : Alam Kubur

Terminal Kedatangan : Padang Mahsyar

Tujuan Akhir : Syurga atau Neraka

Jam Keberangkatan : Surprise atau Menunggu izra'il Menjemput

Check In :

Akan Dilakukan Oleh Malaikat Maut.

BARANG BAWAAN YANG DIIJINKAN

1. Kain Kafan
2. Iman
3. Amal Sholih

BARANG BAWAAN YANG TIDAK DIIJINKAN

1. Istri atau Suami Berikut Anak

2. Harta Benda

3. Jabatan

BARANG YANG BOLEH DATANG MENYUSUL

1. Shodaqoh atau Jariyyah
2. Ilmu Yang Bermanfaat
3. Do'a Anak Sholeh

PERHATIAN‼️
Kami sarankan kepada Para Penumpang

1. Sebelum keberangkatan diharapkan untuk selalu membaca, mempelajari, dan mengamalkan buku petunjuk kehidupan yang sudah tercantum dalam al-Quranul Karim.

2. Sebelum keberangkatan diharapkan untuk selalu mengamalkan standard operating procedure (SOP) seperti yang ditunjukan oleh Rosullullah SAW.

3. Kami sarankan untuk selalu waspada dan Hati-hati dengan calo syaithan yang selalu menawarkan tiket *ke neraka jahanam*.

CATATAN PENTING

Kepada para penumpang, Sebelum Keberangkatan,
Kami Ingatkan untuk :

Selalu Memeriksa kembali barang bawaan yang akan anda titipkan : 

1: Tolong cek dulu Istri/Suaminya jangan sampai mereka tidak pernah di arahkan ke jalan Allah dan Rasulnya, 

2- Cek dulu anak-anaknya jangan sampai mereka tidak pernah di ajarkan pendidikan-pendidikan agama, 

3- Cek dulu hartanya jangan sampai ada yang belum pernah di zakatkan, 

3- Cek dulu jabatannya jangan sampai di jadikan fasilitas untuk menindas rakyat-rakyat yg lemah, dan tentunya kami anjurkan bagi para penumpang untuk selalu berdo'a terlebih dahulu supaya selamat sampai tujuan.

 DO'A YANG KAMI ANJURKAN

Ya Allah Ya Robbi.. 
Selamatkanlah kami semuanya, ibu & bapak, suami / istri, anak_anak, saudara, dan sahabat sahabat kami dalam perjalanan panjang ini, 

Tunjukkan kepada kami petunjuk yang benar saat tiba di terminal keberangkatan kami (dunia ini), dan istirahatkanlah kami saat tiba di stasiun alam kubur, 

Berikanlah kami kemudahan saat sampai di terminal akhir padang mahsyar nanti,

Semoga bermanfaat. 
Share:

Kisah Perjalanan Iblis

Assalamualaikum, salam sehat. 
Alhamdulillah bisa jumpa kembali nemuin sahabat cisitu blog. 

Artikel kali ini saya mau berbagi kisah hidup iblis. 

Kisah Iblis

Sebelum dilaknat Allah, Iblis pernah melakukan tugas-tugas mulia yang diperintahkan Allah, diantaranya yaitu :

1. Iblis sebagai penjaga surga dalam kurun waktu 40.000 tahun.

2. Iblis pernah hidup bersama bergabung dengan Malaikat selama 80.000 tahun.

3. Iblis diangkat menjadi penasehat Malaikat selama 20.000 tahun.

4. Iblis menjadi pemimpin malaikat karobiyyun dalam waktu 30.000 tahun.

5. Iblis melakukan thowaf (mengelilingi) arasy bersama para malaikat dalam waktu 14.000 tahun.

Jadi, keseluruhan Iblis beribadah melakukan semua perintah Allah dalam kurun waktu 185.000 tahun lebih.

Selama dalam ibadahnya seperti kita umat Islam, melakukan
sholat, puasa, thowaf dengan para malaikat (mengelilingi baitul makmur di Arsy).

Iblis tidak merasa lelah dan mengeluh dalam menjalankan perintah Allah yang mulia ini.

Iblis menjalankan dengan ikhlas, tidak ada niat apapun kecuali karena Allah semata.

Pada masa itu malaikat dan lainnya memberi gelar kepada Iblis Al A'ziz (makhluk Allah yang termulia), ada yang memberi gelar A'zazil (panglima besar malaikat).

Menurut kitab tafsir Munir dan Showi, Iblis beribadah pada Allah dalam masa 80.000 tahun, thowaf di baitul Makmur dan Arsy selama 14.000 tahun.

Oleh karenanya dilangit pertama sampai ketujuh Iblis begitu dihormati oleh para Malaikat.

Malaikat di penjuru alam semesta, dari bumi, langit, baitul makmur, arsy, dan sebagainya, mereka semua menghormati pada Iblis sebagai makhluk Allah yang terhormat dan termulia, sehingga bila Iblis lewat di depan para malaikat, maka malaikat menghormati pada Iblis, bagaikan penghormatan prajurit kepada komandannya, pengawal istana pada rajanya, sehingga terhormatlah nama Iblis di penjuru alam semesta.

Namun sayang, di lauhul mahfudz, tulisan Iblis terselubung rapi tidak satupun makhluk yang tahu kecuali Allah, tertera Al-kafir Al-mal'un (Iblis inkar terkutuk).

Dalam sumber lain, Iblis pada mulanya bernama Azazil dan tinggal di bumi. Azazil adalah jin yang taat kepada Allah dan memang Iblis sebenarnya adalah dari golongan Jin seperti pada firman Allah,

"Dan ingatlah ketika kami berfirman kepada para malaikat 'Sujudlah kepada Adam,' maka sujudlah mereka kecuali Iblis. Dia adalah dari golongan Jin, maka ia mendurhakai Tuhannya" [QS. Al-Kahfi ayat 50]

Dia menyembah Allah selama 1000 tahun, lalu Allah swt mengangkatnya ke langit pertama. Di langit pertama, Azazil beribadah menyembah Allah selama 1000 tahun.

Kemudian dia diangkat ke langit kedua, begitu seterusnya hingga akhirnya dia diangkat menjadi imam para malaikat.

Apa pun perintah Allah kepada malaikat juga adalah perintah baginya, karena dialah imam para malaikat yang memimpin malaikat. Azazil adalah imam dari seluruh malaikat (Al-muqorrobun, imamul jami'il malaikat).

Ada riwayat yang menyatakan Azazil beribadah kepada Allah selama 80.000 tahun dan tiada tempat di dunia ini yang tidak dijadikan tempat sujudnya ke hadirat Allah SWT.

Dalam satu riwayat menceritakan, malaikat Israfil melihat yang tersurat di Luh Mahfuz ada tercatat satu suratan yang berbunyi : "Adanya satu hamba Allah yang beribadah selama 80.000 tahun tetapi hanya kerana satu kesalahan, maka ibadah hamba itu tidak diterima Allah dan hamba itu terlaknat sehingga hari Kiamat.".

Maka menangislah Israfil karena bimbang makhluk yang tersurat di Loh Mahfuz itu adalah dirinya. Maka diceritakanlah Israfil kepada segala malaikat pengalamannya melihat apa yang tersurat di Loh Mahfuz.

Maka menangislah sekalian para malaikat karena takut dan bimbang dengan nasib mereka. Lalu semua malaikat datang menemui Azazil yang menjadi imam para malaikat, agar Azazil mendoakan keselamatan dunia dan akhirat kepada seluruh malaikat.

Azazil pun mendoakan keselamatan di dunia dan akhirat kepada seluruh malaikat dengan doa : "Ya Allah, janganlah Engkau murka terhadap mereka (para malaikat)."

Namun, Azazil lupa untuk mendoakan keselamatan untuk dirinya. Setelah mendoakan semua para malaikat, Azazil terus menuju ke surga. Di atas pintu surga, Azazil terlihat suratan yang menyatakan: "Ada satu hamba dari kalangan hamba-hamba Allah yang muqarrabin yang telah diperintahkan Allah untuk membuat satu tugasan, tapi hamba tersebut mengengkari perintah Allah. Lalu dia tergolong dalam golongan yang sesat dan terlaknat.".

Lalu Allah Menciptakan Adam as, dan memerintahkan malaikat untuk sujud menghormat kepada Adam. Azazil, sebagai imam para malaikat, sepatutnya lebih dahulu bersujud memimpin para malaikat.

Tetapi, dia menolak, karena dia merasa bahawa dirinya lebih baik dari pada Adam. Sementara para malaikat lain terus sujud tanpa dipimpin oleh Azazil.

Bukan saja enggan sujud, Azazil malah sombong dan menjawab kepada Allah: "Dan (ingatlah), tatkala Kami berfirman kepada para malaikat: 'Sujudlah kamu semua kepada Adam', lalu mereka sujud kecuali iblis. Dia berkata: 'Apakah aku akan sujud kepada orang yang Engkau ciptakan dari tanah?'" [QS. Al-Isra ayat 61]

Kesombongan Iblis ini berpuncak pada iri hati dan kedengkian Iblis terhadap Adam. Ia tidak terima karena Allah akan menciptakan Adam sebagai khalifah di bumi. Karena ia merasa lebih mulia dari Adam yang diciptakan dari tanah, sedangkan ia lebih mulia karena diciptakan dari api.

Ia durhaka kepada Allah, takabur dan lupa akan dirinya dimata Allah. Tak seharusnya ia membangkang perintah Tuhannya. Maka setelah itu, Iblis akhirnya diusir dari surga. Namanya dirubah menjadi Iblis dan dia bersumpah akan menyesatkan manusia dibumi.

"Dia (iblis) berkata: "Terangkanlah kepadaku inikah orangnya yang Engkau muliakan atas diriku? Sesungguhnya jika Engkau memberi tangguh kepadaku sampai hari kiamat, niscaya benar-benar akan aku sesatkan keturunannya, kecuali sebahagian kecil". [QS. Al-Isra ayat 62]

Kemudian Allah berfirman, "Tuhan berfirman: "Pergilah, barangsiapa di antara mereka yang mengikuti kamu, maka sesungguhnya neraka Jahannam adalah balasanmu semua, sebagai suatu pembalasan yang cukup." [QS. Al-Isra ayat 63]

Dari kisah ini kita bisa mendapatkan pelajaran bahwa Iblis yang dulunya adalah ahli Ibadah dan makhluk Allah yang mulia sekalipun bisa menjadi makhluk yang dilaknat oleh Allah karena kesalahannya. 

Untuk itu, sebaiknya kita menjauhi sifat-sifat Iblis seperti :
sombong, angkuh iri dengki dan yang lainnya agar kita terhindar dari laknat Allah.

Semoga bermanfaat. 
Share:

Renungan

Assalamualaikum, jumpa kembali dengan cisitu blog. 

Shalat merupakan kewajiban setiap umat islam tanpa kecuali,  disadari atau tidak shalat adalah yang pertama kali di hisab. 

Bagaimana bila seseorang tidak melakukan shalat satu kali?, berikut ulasannya. 

Dosa orang yang meninggalkan shalat wajib

1. Shalat subuh : satu kali meninggalkan akan dimasukkan ke neraka 30 tahun yang setara dengan 60 ribu tahun di dunia. 

2. Shalat zhuhur : satu kali meninggalkan dosanya sama dengan membunuh seribu umat muslim. 

3. Shalat ashar : satu kali meninggalkan dosanya sama dengan menghancurkan kabah. 

4. Shalat maghrib : satu kali meninggalkan dosanya sama dengan berzina dengan orang tua. 

5. Shalat isya : satu kali meninggalkan tidak akan diridhai Allah tinggal di bumi atau dibawah langit serta makan dan minum atas nikmatnya. 

Semoga bermanfaat. 
Share:

cuaca extrem

Assalamualaikum, salam sejahtera semoga selalu dalam sehat walafiat. 

Disadari atau tidak kita dalam situasi yang tidak kondusip,  betapa tidak sejak awal tahun 2022 sampai ditulisnya artikel ini,  cuaca selalu tidak bersahanat. 

Kalau dulu ketika saya masih usia sekolah dasar,  cuaca itu bisa di prediksi. 

Semisal,  kalau dari januari-april itu musim angin (istilah di kampungku)  sehingga banyak anak muda dan bapak bapak yang menyalurkan hobinya di kolecer (bahasa umum di kampumg). 

Dan bila musim angin tiba harga baling baling (kolecer) sampai ada yang jutaan. 

Selanjutnya dari april-september musim kemarau,  sehingga prakiraan cuacapun selalu ditunggu. 

Kalau september-desember langganan musim hujan. 

Akan tetapi untuk sekarang cuaca tidak bisa lagi di prediksi,  seharusnya kalau menengok zaman saya sekolah dasar januari-april musim angin. 

Dan untuk sekarang bukan musim angin tapi selalu ada hujan, panas dan angin. 

Tetapi kebanyakan adalah guyuran hujan dan inipun adalah rijki dari sang pencipta. 
Share:

Bantuan tunai

Assalamualaikum, 
BANSOS (BANtuan sosial) akhir akhir inimenyeruak ke permukaan,  akan tetapi di beberapa daerah banyak warga miskin yang sebagian besar tidak kebagian. 

Pada fhoto diatas nampak warga yang sedang antri untuk menerima bantuan berupa uang sebesar 500 ribu rupiah. 

Akan tetapi dalam pembagian kali ada syarat tertentu yakni harus di vaksin.

Karena vaksin masih belum habis akhirnya BANSOS kena imbasnya. 
Share:

Ramadhan dan hujan

Assalamualaikum,  jumpa lagi dengan blog cisitu semoga saja saha bat sua selalu dalam sehat dan tetap semangat dalam menjalankan ibadah ramadhan 1443 H.

Sejak dimulainya ramadhan (1 ramadhan 1443 H)  mampaknya dunia selalu bersedih dan kita harus menyadari dengan keadaan ini. 

Bersyukurlah dengan turunnya hujan,  karena Allah menurunkan hujan pasti ada sebabnya. 

Ramadhan tahun ini yang biasanya ngabuburit alias menunggu adzan maghrib nampaknya akan terganggu dengan hujan. 

Diyakini manusia sekarang paling takut hujan apalagi dibarengi dengan geledeg dan petir. 
Share:

Kisah Nabi Ishaq

Genealogi : Ishaq bin Ibrahim bin Azar bin Nahur bin Suruj bin Ra'u bin Falij bin 'Abir bin Syalih bin Arfakhsyad bin Syam bin Nuh. Ishaq menikah dengan Rifqa binti Batnail bin Nahur bin Tarih, menikah pada tahun 2088 SM. Dari pernikahan ini Ishaq memiliki dua anak kembar Yaqub dan Al-Aish ('Aysu).

Kisah Nabi Ishaq : Sebelum kelahiran Ishaq, Sarah dan suaminya, Ibrahim mendapat kabar gembira dari Allah melalui malaikat Jibril. Dalam pesan itu malaikat Jibril menyampikan pesan bahwa Sarah akan melahirkan seorang anak laki-laki bernama Ishaq yang kelak akan menjadi seorang nabi. Namun, Sarah tersenyum karena merasa heran dan aneh. Dia merasa aneh karena tidak mungkin dia dan suaminya dapat memberi keturunan jika usia mereka sudah cukup tua, yaitu Sarah berusia 90 tahun dan Nabi Ibrahim 100 tahun. Ishaq pun akhirnya terlahir di kota Kana'an pada tahun 1761 SM.

Ishaq merupakan anak kedua dari Nabi Ibrahim dan Sarah setelah Ismail. Bersama Ismail, ia menjadi penerus ayahnya untuk berdakwah di jalan Allah. Ketika Ibrahim telah sangat tua, Ishaq belum juga menikah. Ibrahim tidak mengizinkan Ishaq menikah dengan wanita Kana'an karena masyarakatnya tidak mengenal Allah dan asing terhadap keluarganya. Karena itu, Ibrahim memerintah seorang pelayan untuk pergi ke Harran, Irak dan membawa seorang perempuan dari keluarganya. Perempuan yang dimaksud itu adalah Rifqah binti Batnail bin Nahur, saudara Ibrahim yang kemudian dinikahkan dengan Ishaq.

Setelah 10 tahun Ishaq menikah dengan Rifqah, lahirlah dua anak kembar. Anak pertama diberi nama Al-Aish dan anak kedua Yaqub yang lahir dengan memegang kaki saudaranya. Ishaq lebih menyayangi Al-Aish daripada Yaqub. Dari Ishaq-lah kemudian terlahir nabi-nabi Bani Israil.

Menurut salah satu riwayat, Ishaq meninggal pada usia 170 tahun

Semoga bermanfaat.

Share:

Popular Posts

Label

Blog Archive

Recent Posts

Recent Posts Widget

Data Lengkap

Data Lengkap
Kampung Cisitu The Best